Jumat, 21 September 2018

Wow Inlah Fakta Menarik Sepak Bola Pada Asian Games 2018

Apa kamu penonton setia sepak bola Asian Games 2018 kemarin?. Atau jangan – jangan kamu adalah salah satu penonton yang pernah berteriak  teriak paling kenceng di tribun?. Jangan pernah ngaku pecinta sepak bola Asian games kemaren kalo kalo belum tahu fakta – fakta menarik sepak bola Asian Games 2018 berikut ini:
1.    Penampilan ke 10.
Liga  sepak bola Asian Games pertama kali diselanggarakan pada tahun 1951 di New Delhi, India. Namun, Saat itu Indonesia langsung gugur di babak pertama karena diahajar  habis – habisn oleh tuan rumah India dengan skor 3-0. Dan tahun ini merupakan tahun ke 10 bagi tim sepakbola Indonesia berlaga di Asian games ini. Sejak Asian Games dimulai pada tahun 1951, Indonesia hanya tampil sekali (1986) pada kurun waktu 1974 hingga 2002.
Fakta Menarik Sepak Bola Pada Asian Games 2018
Asian games

2.    Prestasi terbaik dan terburuk.
Prestasi terbaik negara Indonesia di laga Asian Games adalah mendapatkan medali perunggu di tahun 1958 Tokyo, Jepang. Sedangkan prestasi paling buruk sepanjang sejarahnya adalah tidak lolos dari fase grup pada Asian Games tahun 1962 di Jakarta, Indonesia dan 2006 di Doha, Qatar.
3.    Catatan kemenangan dan kekalahan.
Indonesia telah tampil selama 36 kali dengan rekor 14 kemenangan, 15 kali mengalami kekalahan, dan tujuh kali hasil imbang. Indonesia telah memasukan 67 gol dan berbanding dengan 70 kali kebobolan.
4.    Menjadi Tuan Rumah
Sebelumnya Indonesia juga pernah sekali menjadi tuan rumah Asian Games, yaitu pada tahun 1962 di Jakarta. Sayangnya, Tim asuhan Toni Pocagnik itu tidak lolos fase grup dan hanya berada di posisi ketiga di bawah Vietnam Selatan dan Malaysia.
5.    Tim sepak bola wanita
Ini adalah fakta yang paling unik sepanjang perhelatan Asian Games Indonesia. Pada Asian Games 2018 ini Indonesia secara perdana menampilkan tim sepak bola wanita.
6.    Pelatih Asing ke empat.
Luis Milla menjadi pelatih asing ke empat yang membawa Indonesia di kancah Asian Games 2018. Pelatih asing timnas sebelumnya adalah Choo Seng Quee (Singapura, 1951), Tony Pogacnik (Yugoslavia, 1954, 1958, 1962), dan Foppe de Haan (Belanda, 2006).


0 komentar:

Posting Komentar